Aku yang dulu bukanlah yang sekarang, dulu tidak dikenal sekarang saya dikenal. Sebelum guru-guru hebat yang ada di Sulawesi Barat khususnya Kabupaten Mamuju mengenal saya, jauh sebelum itu guru-guru hebat yang ada di Daerah Jawa dan berbagai Provinsi lainnya sudah mengenal saya meskipun tidak secara langsung, mereka mengenal saya lewat suatu kegiatan yaitu PembaTIK 2020 yang diselenggarakan Oleh Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Namun yang membuat saya dikenal di kalangan guru-guru hebat di Kabupaten Mamuju bukan karena keberhasilan saya di kegitan PembaTIK melainkan Akun belajar.id. Sejak diluncurkanNya Akun belajar.id, pada saat itu guru-guru hebat yang ada di Mamuju belum mengenal saya tapi daerah lain sudah mengenal saya sering berkomunikasi dan meminta bantuan mengenai akun belajar.id.
Setelah ada himbauan dari Kementerian terkait Akun belajar.id dengan Aplikasi SIMPKB disitulah awal mula guru-guru yang ada di Kabupaten Mamuju mulai mengenal dan meminta bantuan kepada saya. Seiring berjalannya waktu bukan lagi hanya kalangan guru yang saya masuki tapi kalangan para Pengawas dan Dinas pun saya masuki, saya tidak pernah bayangkan akan masuk dalam rana itu karena saya bukanlah siapa-siapa, selain pendidikan saya pun masih kurang pengetahuan dalam berbagai hal.
Hampir disetiap kegiatan saya selalu mengutarakan suatu kalimat sebelum memaparkan suatu materi, ada pun kalimat itu " Sebelumnya saya minta maaf, saya berada atau berdiri di hadapan bapak/ibu guru yang hebat bukan berarti saya hebat atau pintar dan tidak ada maksud untuk menggurui atau mengajari bapak/ibu guru yang hebat karena saya lah yang seharusnya diajari dan dibimbing, tapi saya berada di depan semata-mata ingin berbagi cerita dan pengalaman dalam hal penggunaan Akun belajar.id".
Akun belajar.id merupakan berkah buat saya karena dengan akun belajar.id saya dikenal oleh banyak orang, bukan hanya di Sulawesi Barat dan khususnya di Kab. Mamuju tapi daerah-daerah lain pun mengenal saya. Sebelum mengakhiri coretan ini saya ingin berkata, dibalik kesuksesan dan terkenalnya para Artis dalam bermain film ada Sutradara dan All Kruh di belakangnya, dan dibalik kesuksesan saya ada sosok yang selalu mengajari, membantu, membimbing dan mengarahkan saya, berkat beliau jugalah saya mulai dikenal. Beliau tempat saya bertanya, meminta bantuan ketika ada kendala atau maslah yang tidak bisa saya selesaikan beliau sangat baik, berwibawa, tidak sombong, dan suka berbagi pengetahuan. Beliau adalah Hilman Paturusi, M.Pd ( Duta Rumah Belajar dan Kapten belajar.id ) Guru SMP Negeri 1 Papalang Kab. Mamuju Sulawesi Barat.
Sampai jumpa cerita selanjutnya, mohon maaf kata-katanya masih belepotan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar