Selamat sore Bapak/Ibu Kepala BBPMP/BPMP
Saat ini pendaftaran implementasi kurikulum merdekaa tahun ajaran 2023/2024 DIPERPANJANG hingga 14 April 2023. Secara data, alhamdulillah satuan pendidikan pendaftar dan pelaksana sudah mencapai 260.000+ atau 60% dari total sekolah di Indonesia. Saya mengucapkan terima kasih banyak atas sosialisasi dan advokasi kolaborasi yang Ibu/ Bapak lakukandi daerah masing-masing.
Namun masih terdapat 4 Pemerintah Provinsi(Maluku, NTB, Papua Barat Daya, Papua Tengah) dan 79 Pemerintah Kabupaten/Kota di 23 Provinsi yang rata-rata satuan pendidikan pendaftar dan pelaksana IKM di bawah 50% dari total sekolah di daerah tersebut.
Mohon bantuan Ibu/ Bapak untuk memprioritaskan agenda advokasi dan sosialisasi implementasi kurikulum merdeka ke 4 pemprov dan 79 pemda tersebut dalam dua minggu ke depan. Kita berhadap satuan pendidikan di sekolah tersebut dapat memanfaatkan momen perpanjangan pendaftaran ini agar tidak tertinggal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar