Mamuju, 27 Juli 2024.
Pelatihan Membuat Website Sekolah dan Media Pembelajaran
Alhamdulillah kegiatan hari ini berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan. Terima kasih kepada Ibu/Bapak Guru SD Inpres Rangas Mamuju Kab. Mamuju, terkhusus Kepala Sekolah NURLIA ANGRIANI SARI, S.Pd atas kepercayaan yang diberikan kepada saya dalam membersamai kegiatan Pelatihan Membuat Website Sekolah dan Media Pembelajaran.
Semangat dan antusias Ibu/Bapak Guru SD Inpres Rangas sangat luar biasa. Pelatihan kali ini begitu seru dengan nuansa tanda tawa yang mewarnai dalam ruangan kegiatan, meskipun trik matahari di luar sana terasa sangat panas tapi semangat dan antusias yang membuat ibu/bapak guru SD Inpres Rangas tidak merasa panas dan tetap semangat. Saya salut melihat kegigihan ibu/bapak guru SD Inpres Rangas, selain mereka kompak kerjasama pun terlihat sangat jelas, dari awal sampai akhir kegiatan tidak satupun peserta yang meninggalkan ruangan kegiatan/pulang beristirahat.
Canda tawa di sela-sela kegiatan membuat waktu tak terasa, banyak hal yang seharusnya dibahas di kegiatan ini, tapi waktu jualah yang membatasi pertemuan ini. Mudah-mudahan dilain waktu dan kesempatan sekiranya masih ada umur yang panjang, kesehatan serta kesempatan bisa bersua kembali dengan agenda yang berbeda.
Akhir kata. Melakukan refleksi terhadap kemajuan belajar dan mencatat pencapaian dapat membantu mengidentifikasi area yang perlu diperbaiki dan memberikan motivasi untuk terus belajar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar